Ribuan Masyarakat Jabar Gelar Aksi Dukung dan Bela Palestina

0
1059
Massa AMJP2 melintasi pusat perbelanjaan Bandung Indah Plaza (BIP) Kota Bandung ( foto: istimewa)

PERCIKANIMAN.ID – – Ribuan umat Islam Jawa Barat yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Jawa Barat Peduli Palestina (AMJP2) menggelar aksi dukung dan  bela Palestina di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Sabtu (21/10/ 2023).

 

Massa aksi ini berasal berbagai elemen ormas Islam, komunitas, pesantren, pemuda maupun mahasiswa di Jabar ini, sebelumnya berkumpul sejak pagi di depan Pusdai Jabar. Kemudian, mereka long march ke beberapa titik utama di Kota Bandung, di antaranya, Gedung Sate, pusat perbelanjaan Bandung Indah Plaza (BIP) dan berakhir di depan Gedung Merdeka Jl.Asia Afrika.

 

Aksi solidaritas umat Islam dilakukan sebagai bentuk solidaritas sesama kaum muslim dari Jabar untuk Palestina. Perang Palestina dengan Israel pada Oktober 2023 ini kembali memanas.

Massa AMJP2 membentangkan poster dukungan untuk Palestina ( foto : istimewa)

Dibeberapa titik tersebut perwakilan massa melakukan orasi dan seruan yang pada intinya mengecam dan mengutuk perbuatan biadab tentara zionis “Israel” yang melakukan serangan ke Gaza Palestina sejak seminggu yang lalu. Selain itu para orator mengajak dan menyerukan kaum muslimin untuk terus mendukung dan membela Palestina untuk segera Merdeka dari jajahan “Israel”.

 

Aksi tersebut pun diikuti sejumlah ormas Islam seperti Dewan Dakwah, Komite Nasional untuk Rakyat Palestina (KNRP), Persatuan Islam (Persis), Persatuan Umat Islam (PUI), dan Syarikat Islam, Wahdah Islamiyah, Al Irsyad, Muhammadiyah, Ikatan Dai Indonesia (IKADI), ANNAS, FUUI,Bobotoh Taqwa,Daarut Tauhid,Aman Palestin,PASS, BFC, Jawa Sunda, Tokoh dan Advokat (FUTA), dan Salimah Jabar dan berbagai elemen lainnya. Pihak panitia sendiri mengaku bahwa aksi ini diikuti lebih 100 perwakilan ormas Islam dan elemen komunitas di Jawa Barat.

 

Diakhir aksi AMJP2 menyatakan pernyataan sikap yang dibacakan oleh KH.M.Roinul Balad dari Dewan Dakwah Jabar yang didampingi Dr.Anton Minardi, KH.Athian Ali M.Dai serta para ulama dan tokoh Jawa Barat yang hadir dalam kesempatan tersebut. Menurut KH.Roin bahwa untuk membebaskan Palestina dari penjajahan Israel dan kroni-kroninya adalah dengan merekatkan Ukhwah Islamiyah dan menguatkan Jihad Fii Sabilillah.Selengkapnya berikut ini bunyinya pernyataan sikap AMJP2:

KH.M.Roinul Balad (pegang mic) selaku Presidium AMJP2 membacakan pernyataan sikap ( foto: istimewa)

PERNYATAAN SIKAP ALIANSI MASYARAKAT JAWA BARAT PEDULI PALESTINA (AMJP2) TENTANG KEKEJAMAN ISRAEL TERHADAP PALESTINA

Melihat dan menyaksikan kekejaman penjajah Israel atas rakyat Palestina, baik di Gaza maupun di Tepi Barat, sangat memprihatinkan. Khususnya agresi militer yang berlangsung sejak 7 Oktober 2023 yang lalu hingga hari ini, telah membombardir lebih dari 500 titik sasaran di Jalur Gaza, merenggut tidak kurang 4.000 nyawa, melukai 13.000 warga sipilPalestina. Sebagian besar korbannya adalah anak-anak, wanita, dan orang tua.

 

Serangan brutal zionis Israel ini juga telah meluluh lantahkan rumah sakit, rumah penduduk, gedung kantor pemerintahan, lembaga sosial dan panti-panti disabilitas, serta merusak banyak fasilitas umum dan menghancurkan masjid-masjid.

 

Agresi ini bukanlah kali pertama, penjajah Israel telah melakukan pembantaian massal di Jalur Gaza yang telah 17 tahun diblokade. Sejak tahun 2006 penjajah Israel memberlakukan blokade total terhadap Jalur Gaza; darat, laut maupun udara. Gaza menjadi penjara terbesar di dunia dengan tembok rasial yang mereka bangun setinggi 8 meter dengan panjang 720 KM.

 

Pasokan makanan terputus, air, bahan bakar, serta listrik. Kota suci Al-Quds juga tak lepas dari kejahatan mereka. Penjajah Zionis tak henti-hentinya melakukan penganiayaan, penindasan, intimidasi dan penistaan terhadap masjid suci Al Aqsha, khususnya saat ritual perayaan hari raya Yahudi yang berlangsung beberapa pekan lalu. Banyak rakyat Palestina yang tinggal di al-Quds tidak diizinkan shalat dan berada dekat dengan Masjid Al-Aqsha.

 

Maka kami dari Aliansi Masyarakat Jawa Barat Peduli Palestina (AMJP2) sebagai bagian dari Umat Islam sedunia menyampaikan pernyataan sikap sebagai berikut:

  1. Bahwa yang dilakukan Penjajah Israel atas rakyat Palestina dengan mengusir, menawan, menghancurkan, membantai, dan menyengsarakan rakyat sipil di Jalur Gaza dan wilayah-wilayah lainnya di Palestina adalah praktik genosida, pembantaian secara massal, baik secara fisik maupun budaya.
  2. Mendukung pemerintah Republik Indonesia untuk terus mendorong negara-negara dunia agar bersatu dalam menghentikan penjajahan dan kekejaman yang dilakukan Zionis Israel di Jalur Gaza, Tepi Barat, dan di seluruh wilayah Palestina.
  3. Mendesak pemerintah Republik Indonesia untuk membantu proses pendistribusian bantuan serta mempermudah misi delegasi kemanusiaan Indonesia untuk masuk ke wilayah Jalur Gaza.
  4. Menyeru semua pihak di Indonesia, baik pemerintah maupun masyarakat untuk bergerak menggalang bantuan untuk korban tragedi kemanusiaan dan genosida di Jalur Gaza.
  5. Menuntut organisasi internasional seperti Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan Organisasi Konferensi Islam (OKI) untuk bersikap tegas dalam upaya menghentikan kekejaman dan agresi penjajah Israel di Palestina.

Bandung, 21 Oktober 2023

Korlap                                                   Wakorlap

Amin Buchaery                                      Ardiansyah Ashri Husein

Mengetahui:

Roinul Balad (Presidium)

 

Red: admin

Editor: iman