Batal Haji Karena Meninggal, Sebaiknya Dananya Digunakan Untuk Apa?

0
774
Pelaksanaan haji dimusim pandemi Covid-19 ( ilustrasi foto: arabnews)

PERCIKANIMAN.ID – – Menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci adalah salah satu kewajiban bagi seorang yang telah mampu baik financial maupun fisiknya. Sebab, menunaikan ibadah merupakan bagian dari rukun Islam.

 

Sebagai seorang muslim yang taat, pastinya semua ada keinginan atau cita-cita untuk bisa melengkapi rukun Islam yang ke lima tersebut, minimal sekali dalam hidup.

 

Untuk mewujudkan keinginan mulia tersebut tentunya diperlukan ikhtiar yang kuat baik lewat usaha sendiri maupun bantuan orang lain. Misalnya dengan menabung atau ikut tabungan haji yang sudah lazim dilakukan sebagian muslim dengan bantuan dari lembaga keuangan atau perbankan.

 

Mempersiapkan pendanaan yang baik dan matang dalam ibadah haji sangat dianjurkan. Sebab, secara financial ibadah haji memerlukan dana yang cukup besar dan setiap tahunnya mengalami kenaikan. Selain financial untuk bekal selama di Tanah Suci, para jamaah haji juga harus memberi nafkah kepada keluarganya selama menunaikan haji.

 

Dengan demikian baik yang berangkat haji maupun keluarga yang ditinggal di rumah tidak mengalami kekurangan. Namun kadang takdir berbicara lain, tidak sedikit orang yang sudah siap menunaikan ibadah haji hingga sudah lunas biayanya ia lebih dulu dipanggil Allah Swt untuk selamanya alias meninggal dunia.

 

Lalu bagaimana dana haji orang tua yang meninggal tersebut ? Jika diambil Kembali oleh keluarganya sebaiknya digunakan untuk apa? Bolehkah dipakai untuk biaya haji anaknya ?

 

Untuk mendapatkan penjelasannya bapak ibu dan sahabat-sahabat sekalian bisa simak jawaban dari guru kita ustadz Aam Amiruddin dalam video berikut ini. Silakan simak:

 

 

Demikian penjelasannya semoga bermanfaat. Wallahu’alam bishshawab. [ ]

5

Red: admin

Editor: iman

Video: tim official

890

Sampaikan pertanyaan Anda melalui WA: 081281818177 atau alamat email: [email protected]  atau inbox melalui Fans Page Facebook Ustadz Aam Amiruddin di link berikut ini : https://www.facebook.com/UstadzAam/ .